Pembahasan Pembangunan Unit Pelayanan Makan Bergizi Dalam Rangka Mendukung ProgramMakan Bergizi Anak Sekolah, Kasdim Memaparkannya

Suarapesisirnusantara.com |BENGKALIS –  Kegiatan Rapat Lanjutan Pembangunan Unit Pelayanan Makan Bergizi Peninjauan Lahan Dalam Rangka Mendukung Program Makan Bergizi Anak Sekolah secara Vidcon Selasa pukul 11.00 Wib, (4/6/2024).

Hadir dalam kegiatan Pimpinan Rapat Ketua Tim Badan Gizi Nasional(BGN), Kasdim 0303/Bengkalis, Pasi Log Kodim 0303/Bengkalis, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas PUPR, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala BPKAD.

Pembahasan dalam Rapat sebagai berikut :

1. Kasdim memaparkan kesiapan lahan untuk pembangunan Unit Layanan Makan Bergizi di Kab Bengkalis dan Kab Kepulauan Meranti.

2. Kasdim memaparkan jumlah sekolah dan jumlah siswa sekabupaten Bengkalis dan sekabupaten Kepulauan Meranti.

3. Untuk Lahan yang berada di Makodim disetujui pembangunan Unit Layanan Makan Bergizi oleh Tim.

4. Untuk lahan pembangunan Unit Layanan Makan Bergizi Kab Kepulauan Meranti yang disetujui adalah lahan yang berukuran 1000 M2.

Pukul 12.15 Wib kegiatan rapat selesai dalam keadaan aman dan lancar. Demikian yang diterima Tim Jurnalis.

Sumber : Pen-Dim 0303 – Koramil 01/Bengkalis

Editor : Redaksi 3k3.co.id Group/suarapesisirnusantara.com

 

 




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *