Suarapesisirnusantara.com |BENGKALIS – Babinsa Koramil 01/Bengkalis Serda Kantanto H Simorangkir jajaran pemerintahan Desa Mentayan Bapak Samsudin selaku Sekdes Mentayan, Kadus, Gapoktan dan masyarakat melakukan kegiatan peninjauan pantai wisata terdampak abrasi yang berada di Dusun 01 RT/01 RW/01 Desa Mentayan Kecamatan Bantan Kabupaten Bengkalis, Selasa (15/04/2025) pukul 10.00 wib.
Diketahui Pantai wisata Desa Mentayan yang terdampak abrasi ada di 3 titik lokasi yang masing-masing titik memiliki luas 50 Meter dari panjang pantai dengan kedalaman 2 Meter dengan titik Koordinat 1.555765 N 102.271560E Desa Mentayan.
Keadaan geografis Desa Mentayan terletak di bagian barat pulau Bengkalis yang berhadapan dengan Pulau Bengkalis dan beberapa hari ini curah hujan yang tinggi dan ombak laut yang sangat kencang sehingga mengakibatkan tergesernya bibir pantai dan mengakibatkan bergesernya tanah pantai dan Abrasi di beberapa titik.
Danramil 01/Bengkalis yang memiliki tanggung jawab terhadap wilayah binaan akan segera berupaya menindaklanjuti dan mengkoordinasikan dengan Komando Atas serta membahasnya saat rapat bersama Pemda.
Babinsa Koramil 01/Bengkalis juga akan selalu memonitor jika terjadi cuaca buruk dan segera melaporkan ke Danramil 01/Bengkalis tentang situasi di wilayah binaan.
Sumber : Batuud-Koramil 01/Bengkalis
Editor : Media 3K3grup/ Ar