Suarapesisirnusantara.com |Bantan – Babinsa Posramil Bantan Serda Armansyah Menghadiri Undangan Rapat koordinasi bidang kesehatan lintas sektoral wilayah kerja Upt Puskesmas Selat Baru aula Liong jln Soekarno Hatta Desa Selat Baru Kec Bantan, Senin 30 September 2024.
Hadir Dalam Kegiatan Camat Bantan Rafli kurniawan S. STP,M.PA, Danramil 01 Bengkalis Diwakili, Kapolsek Bantan diwakili Aipda Mimin viktory, Kadis kesehatan diwakili*Ibu yesika vebrina Skm Mkm kabit kesehatan Bengkalis, Kapus Upt SelatBaru Sri Rejeki, Ka KUA Bantan Nasuha, Perwakilan kepala desa, Para postu dan kader/bidan Desa kesehatan upt Puskesmas Selatbaru, Babinsa pos ramil Bantan Serda Armansyah, Undangan -+ 50 orang.
Masalah kesehatan di negeri ini begitu kompleks, baik dari sistem penerapannya, maupun dari pola hidup masyarakat itu sendiri. Namun gaya hidup masyarakat inilah yang sangat serius disoroti, karena akan menjadi percuma jika pemerintah menjalankan sistem dan program kesehatan yang profesional, tanpa di imbangi respon dari masyarakat sebagai obyek untuk berprilaku hidup bersih dan sehat, yaitu melalui paradigma sehat.
Dalam menyikapi dan merespon permasalahan kesehatan ini, harus melibatkan semua pihak, semua elemen dan unsur terkait untuk bergandengan tangan, memperbaiki sistem dan merubah pola hidup sehat di masyarakat, sehingga apa yang dicita-citakan bangsa dapat terwujud.
Lokakarya Mini Lintas Sektor Puskesmas Selatbaru, adalah salah satu ruang membangun komitmen, menyatukan misi ditingkatan pemangku kepentingan, camat sebagai pemerintah kecamatan, kepala desa sebagai representasi masyarakat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, dan puskesmas sebagai instasi kesehatan untuk sama-sama bersinergi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.
Pelaksanaan Lokakarya Mini puskesmas ini Melaksanakan Integrasi Layanan Primer diwilayah kerja Puskesmas Selatbaru terdiri dari Persiapan SDM, Persiapan Sarah dan Prasarana, Penetapan Sasaran,Pelaksanaan Pelayanan dan Koordinasi Lintas Sektoral.
Lokakarya mini sektoral merupakan suatu pertemuan antar petugas puskesmas dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama tim, memantau cakupan pelayanan puskesmas sesuai dengan perencanaan serta membina peran serta masyarakat secara terpadu, agar dapat meningkatkan fungsi puskesmas.
Dengan lokakarya lintas sektor ini diharapkan mendapat dukungan dan masukan dari lintas sektoral dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan yg lebih baik kepada masyarakat Dan komitmen Pencegahan Stunting di Kecamatan Bantan.
Pukul 13.10 Wib telah selesai dan berjalan dengan lancar situasi aman terkendali.
Sumber : Koramil 01 Bengkalis
Editor : Tim redaksi 3K3 group/SPN